Tim Pemenangan Siap Menangkan Khotibyani Jadi Ketum HIPMI

- Jurnalis

Jumat, 23 Februari 2024 - 02:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KAB TANGERANG | Bogorraya.co

Ramai – ramai para pendukung Khotibyani berdeklarasi untuk mengantarkannya mejadi Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Tangrerang 2024 – 2027. Deklarasi tersebut digelar di salah satu cafe di kawasan citra raya, se usai tim pemenangan nya mengambil formulir Bakal Calon Ketum HIPMI.

“Ya Deklarasi ini merupakan bentuk dukungan kami kepada Saudara Khotibyani untuk melaju pada Muscab HIPMI ke VI yang akan segera di gelar, Kami siap memenangkan ini,” ujar Yusuf Basnar, Ketua TIM Pemenangan Khotibyani, dalam keterangannya, Kamis (22/2/24).

Seementara itu, Bakal Calon Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Tangerang, Khotibyani menegaskan, bahwa keikutsertaan dalam mencalonkan diri sebagai ketua umum yaitu karena banyak faktor, baik itu faktor internal maupun faktor eksternal.

Baca Juga :  Aklamasi, Airin Rachmi Diany Kembali Pimpin Taekwondo Banten

“Niat baik dan Iktiar saya dalam mencalonkan diri sebagai ketua umum ialah untuk tujuan yang baik khususnya dalam pembangunan yang ada di daerah, baik secara SDM ataupun secara SDA, hal ini menjadi sebuah dasar dalam berjuang untuk Kabupaten Tangerang yang lebih baik lagi,” paparnya.

Khotib mengapresiasi deklarasi yang dilakukan oleh para pendukungnya. Mantan ketua HMI Cabang Tangerang Raya ini juga komitmen akan keseriusannya dalam mencalonkan diri sebagai ketua umum, ingin merangkul dan bersilaturahmi dengan pengurus BPC HIPMI Kabupaten Tangerang.

“Selain itu, saya juga akan melanjutkan program-program yang memang sudah dilakukan oleh Ketum Adhen serta para pengurus, serta melaksanakan program yang belum sempat dijalankan, sehingga pergantian estafet kepemimpinan ini menjadi sebuah evaluasi bersama demi HIPMI yang lebih baik,” bebernya.

Baca Juga :  Sosialisasikan 4 Pilar Kebangsaan, Ali Ridho Edukasi Pelajar SMA di Kresek

Meski begitu, pria yang juga Dirut CV Tridaya Komunika itu berharap semoga Muscab berjalan dengan baik dan lancar tanpa adanya masalah-masalah yang sangat krusial.

“Tentu saya berharap Muscab yang segera di gelar berjalan aman damai dan sejuk,” pungkasnya.

Seperti diketahui Musyawarah Cabang (Muscab) Badan Pengurus Cabang (BPC) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Tangerang akan dilaksanakan pada 7 Maret 2024 mendatang. (fj/TR)

Berita Terkait

Peringati HUT ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Adakan Makan Siang Gratis
Festival Pesisir: Meriahkan HUT ke-392 Kabupaten Tangerang dengan Tradisi Sedekah Laut
Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan Yakin Menang di Jabar
Terima Surat Rekomendasi PDI Perjuangan, Koalisi Banten Maju Bersama Dideklarasikannya
Hotel Santika Premiere Bintaro Gelar kegiatan “ 1 Kantong Darah Berarti untuk Selamatkan Nyawa “ dalam Rangka Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia
Kelezatan kuliner Nusantara di Hotel Santika Premiere Bintaro dengan Promo Spesial Bulan Agustus
Wanita Asal Medan Meninggal Dunia Usai Operasi Sedot Lemak di Depok
Bakal Calon Walikota Tangerang Helmy Halim Ingin Bangun Rumah Sakit dan Sekolah Negri di Larangan
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 7 Februari 2025 - 16:20 WIB

Peringati HUT ke-17, DPD Partai Gerindra Banten Adakan Makan Siang Gratis

Senin, 7 Oktober 2024 - 06:54 WIB

Festival Pesisir: Meriahkan HUT ke-392 Kabupaten Tangerang dengan Tradisi Sedekah Laut

Rabu, 28 Agustus 2024 - 08:25 WIB

Dedi Mulyadi – Erwan Setiawan Yakin Menang di Jabar

Minggu, 25 Agustus 2024 - 15:58 WIB

Terima Surat Rekomendasi PDI Perjuangan, Koalisi Banten Maju Bersama Dideklarasikannya

Kamis, 22 Agustus 2024 - 06:59 WIB

Hotel Santika Premiere Bintaro Gelar kegiatan “ 1 Kantong Darah Berarti untuk Selamatkan Nyawa “ dalam Rangka Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia

Berita Terbaru