BOGOR RAYA | SUKARAJA
Penjabat (Pj) Bupati Bogor, Bachril Bakri, menyampaikan bahwa Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bogor diharapkan tidak hanya bertindak sebagai pengawas, tetapi juga menjadi jembatan informasi yang efektif antara pemerintah daerah dan masyarakat. Hal tersebut disampaikan saat Konferensi VI PWI Kabupaten Bogor di M-One Hotel Sukaraja pada Senin, 28 Oktober 2024.
Bachril menekankan pentingnya kerja sama antara media dan pemerintah untuk menciptakan lingkungan informasi yang kondusif, bertanggung jawab, serta bebas dari hoaks. “Mari kita berkolaborasi untuk membangun Kabupaten Bogor melalui informasi yang akurat dan terpercaya,” ujar Bachril.
Ia juga menggarisbawahi peran media dalam konsep kolaborasi pentahelix, di mana pembangunan melibatkan lima pilar utama: pemerintah, pelaku usaha, akademisi, masyarakat, dan media. Dengan keterbukaan informasi, pemerintah berharap masyarakat dapat berpartisipasi aktif dalam pembangunan dan memanfaatkan hasil capaian kinerja Pemkab Bogor.
“Media, terutama PWI, selain sebagai pengawas, harus menjadi jembatan informasi antara Pemkab Bogor dan masyarakat, untuk membantu masyarakat lebih memahami program pembangunan,” jelasnya.
Bachril juga mengingatkan agar PWI menjalankan tugas secara profesional, menjunjung tinggi kode etik jurnalistik, serta menjadi pelopor pemberantasan berita palsu dengan menyajikan informasi yang seimbang dan faktual.
Di sisi lain, Ketua PWI Kabupaten Bogor, Subagio, mengapresiasi dukungan Pemkab Bogor terhadap peran dan eksistensi PWI. Ia berharap, siapa pun yang terpilih sebagai Ketua PWI ke depan, dapat melanjutkan dan meningkatkan peran PWI dalam mendukung pembangunan daerah.
“Dukungan Pemkab sangat penting bagi kami, dan kami akan terus berusaha memberikan manfaat yang lebih luas untuk masyarakat dan pemerintah,” ujar Subagio.
Konferensi VI PWI Kabupaten Bogor ini juga dihadiri oleh berbagai pemangku kepentingan, termasuk Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Kepala Diskominfo, Kepala DPKPP, Ketua PWI Jawa Barat, serta perwakilan dari Kodim 0621, Polres Bogor, Kejari Bogor, dan Perumda Tirta Kahuripan.(Bk/Fj)