Garuda & Citilink Angkut 80.243 Pemudik

- Jurnalis

Selasa, 16 April 2024 - 10:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Pada libur lebaran 15 April 2024, Garuda Indonesia Group memproyeksikan akan mengangkut sekitar 77.934 penumpang terdiri dari 36 ribu penumpang yang dilayani Garuda Indonesia dan 41 ribu penumpang dilayani Citilink.

JAKARTA |Bogorraya.co

Maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan anak usahanya, Citilink menerbangkan 80.243 penumpang pada puncak arus mudik Lebaran, Minggu (14/4). Total penerbangan sebanyak 531 penerbangan termasuk tambahan sekitar 53 extra flight.

Lebih rinci, jumlah penumpang yang diterbangkan Garuda Indonesia sebanyak 37.541 penumpang, sementara Citilink sebanyak 42.702 penumpang. Jumlah tersebut mengalami peningkatan 6 ribu penumpang jika dibanding hari sebelumnya. dimana Garuda Indonesia Group menerbangkan sekitar 73.951 penumpang.

Pada libur lebaran 15 April 2024, Garuda Indonesia Group memproyeksikan akan mengangkut sekitar 77.934 penumpang terdiri dari 36 ribu penumpang yang dilayani Garuda Indonesia dan 41 ribu penumpang dilayani Citilink.

Baca Juga :  PSN di PIK 2 & BSD Tak Pakai APBN

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra mengatakan, momentum Lebaran tahun 2024 menjadi refleksi dari semakin pulihnya industri penerbangan setelah melewati situasi pandemi beberapa waktu lalu.

“Melihat catatan jumlah penumpang yang terus bertumbuh dari tahun ke tahun pasca situasi pandemi, kami menyadari peluang yang sangat besar yang harus disikapi secara optimal dalam menghadirkan pelayanan terbaik untuk para pengguna jasa,” ujar Irfan, dikutip Minggu (14/4).

Ia menyebutkan, pada momen arus mudik lebaran tahun ini, Garuda Indonesia mencatatkan sejumlah rute penerbangan yang menjadi favorit masyarakat seperti Denpasar, Surabaya, Medan, Yogyakarta, Singapura, Palembang, Makassar, Banjarmasin, Padang, dan Semarang.

Sementara itu Citilink turut mencatatkan beberapa rute yang menjadi preferensi utama masyarakat seperti Medan, Batam, Banjarmasin, Surabaya, dan Samarinda.

Khusus untuk penerbangan inbound menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang menjadi hub utama mobilisasi masyarakat dalam arus balik Lebaran, Garuda Indonesia Group menerbangkan sedikitnya 32.128 penumpang di mana Garuda Indonesia menerbangkan 18.964 penumpang dan Citilink menerbangkan 13.358 penumpang dari total 191 penerbangan yang dioperasikan oleh Garuda Indonesia Group.

Baca Juga :  Harga Cabai Rawit Melonjak Dua Kali Lipat di Kota Bogor

Jumlah tersebut akan bergerak dinamis mengingat arus balik lebaran tahun ini diprediksikan akan terus berlangsung setidaknya hingga pekan depan.

“Kami akan terus memantau situasi arus balik Lebaran 2024 yang diprediksi masih akan terus berlangsung setidaknya hingga Minggu (21/4) mendatang. Lebih lanjut, kami juga akan melakukan evaluasi secara berkelanjutan terhadap layanan penerbangan kami sepanjang peak season Lebaran 2024 ini demi meningkatkan pelayanan untuk pengguna jasa dalam menyambut peak season selanjutnya di tahun ini sehingga kelancaran operasional penerbangan kami dapat berlangsung lebih optimal,” pungkasnya. (jr)

Penulis : il

Berita Terkait

Lion Air Ditunjuk sebagai Maskapai Baru untuk Jemaah Haji Indonesia
Pj Sekda Banten Ikut Serta dalam Agenda Tahunan Bank Indonesia 2024
Waringin Hospitality Luncurkan Resort Eksklusif di Kawasan Carita
Rasakan Sensasi Rasa Autentik dan Modern dalam Menu Chef of the Month di Hotel Santika Premiere Bintaro
BRI Perkuat Komitmen Ekonomi Hijau Melalui Pembiayaan Berkelanjutan Rp764,8 Triliun
Hotel Santika Premiere Bintaro Ajak Anda untuk Bersantai dengan Paket November Getaway
Kejadian Uang Rusak di XX1 Margo City, Bakal Dilaporkan ke Polisi
Ekosistem Mobil Listrik di Indonesia Berkembang, Permintaan Pasar Semakin Tinggi
Berita ini 6 kali dibaca
Maskapai penerbangan Garuda Indonesia dan anak usahanya, Citilink menerbangkan 80.243 penumpang pada puncak arus mudik Lebaran, Minggu (14/4). Total penerbangan sebanyak 531 penerbangan termasuk tambahan sekitar 53 extra flight. Lebih rinci, jumlah penumpang yang diterbangkan Garuda Indonesia sebanyak 37.541 penumpang, sementara Citilink sebanyak 42.702 penumpang. Jumlah tersebut mengalami peningkatan 6 ribu penumpang jika dibanding hari sebelumnya. dimana Garuda Indonesia Group menerbangkan sekitar 73.951 penumpang.

Berita Terkait

Senin, 6 Januari 2025 - 06:34 WIB

Lion Air Ditunjuk sebagai Maskapai Baru untuk Jemaah Haji Indonesia

Minggu, 1 Desember 2024 - 05:49 WIB

Pj Sekda Banten Ikut Serta dalam Agenda Tahunan Bank Indonesia 2024

Senin, 25 November 2024 - 03:29 WIB

Waringin Hospitality Luncurkan Resort Eksklusif di Kawasan Carita

Senin, 18 November 2024 - 11:19 WIB

Rasakan Sensasi Rasa Autentik dan Modern dalam Menu Chef of the Month di Hotel Santika Premiere Bintaro

Kamis, 14 November 2024 - 11:19 WIB

BRI Perkuat Komitmen Ekonomi Hijau Melalui Pembiayaan Berkelanjutan Rp764,8 Triliun

Berita Terbaru

Nasional

Ramadan Tak Menghalangi Pelaksanaan Program MBG

Selasa, 25 Feb 2025 - 11:48 WIB