AHY Resmi Menjadi Menteri ATR/BPN Seusai Dilantik Jokowi

- Jurnalis

Rabu, 21 Februari 2024 - 11:46 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

AHy saat di lantik oleh presiden jokowidodo (ist)

AHy saat di lantik oleh presiden jokowidodo (ist)

JAKARTA | Bogorraya.co

Agus Harimurti Yudhoyono secara resmi dilantik sebagai Menteri Agraria Tata Ruang dan Badan Pertanahan Nasional untuk sisa masa jabatan periode 2019-2024. Pelantikan dilakukan oleh Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada pukul 11.00 pada hari Rabu (21/2), menggantikan Hadi Tjahjanto yang telah dipindahkan ke posisi Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam).

Hadi Tjahjanto diangkat sebagai Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD yang telah mengundurkan diri selama kontestasi Pemilihan Presiden 2024.

Baca Juga :  Pemkab Bogor dan IPB University Buka Sekolah Pemerintahan Desa Angkatan ke-4

Pelantikan Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Menteri ATR/BPN dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 34/P Tahun 2024.

Sebelum proses pelantikan, Presiden Joko Widodo meminta Agus Harimurti Yudhoyono untuk bersedia diambil sumpah. “Bersediakah saudara untuk diambil sumpah?” tanya Presiden kepada AHY.

“Demi Allah, saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan sebaik-baiknya demi darma bakti kepada bangsa dan negara,” ucap Jokowi membacakan sumpah yang diikuti oleh AHY.

Baca Juga :  Pemprov DKI Sediakan Layanan Faskes Kejiwaan bagi Caleg Gagal

Sebagai informasi tambahan, Agus Harimurti Yudhoyono, anak sulung dari Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono, kini secara resmi menempati posisi yang sebelumnya diisi oleh Hadi Tjahjanto. Hadi Tjahjanto pada hari yang sama juga dilantik sebagai Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam).(il/jr)

Penulis : il

Berita Terkait

Pj. Gubernur Jabar dan Plh. Pj. Bupati Bogor Kunjungi Korban Puting Beliung di Pamijahan dan Cibungbulang
Pemkab Bogor dan IPB University Buka Sekolah Pemerintahan Desa Angkatan ke-4
Plh. Pj. Bupati Bogor Hadiri Pembukaan Pendidikan Kadet Mahasiswa Baru Unhan RI
Pengurus Dekranasda Kabupaten Bogor Periode 2023-2024 Dikukuhkan
KPU Kabupaten Bogor Terima Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Periode 2024-2029
Pemkab Bogor Peringati Hari Keluarga Nasional ke-31 dan Hari Anak Nasional ke-40
Plh. Pj. Bupati Bogor Lepas Keberangkatan 60 Jamaah Umroh Pemenang Tegar Beriman Award
Pj. Bupati Bogor Luncurkan Inovasi SiGardaMas untuk Optimalisasi Rujukan Kegawatdaruratan
Berita ini 2 kali dibaca
Agus Harimurti Yudhoyono secara resmi dilantik sebagai Menteri Agraria Tata Ruang dan Badan Pertanahan Nasional untuk sisa masa jabatan periode 2019-2024

Berita Terkait

Rabu, 4 September 2024 - 09:30 WIB

Pj. Gubernur Jabar dan Plh. Pj. Bupati Bogor Kunjungi Korban Puting Beliung di Pamijahan dan Cibungbulang

Rabu, 4 September 2024 - 09:03 WIB

Pemkab Bogor dan IPB University Buka Sekolah Pemerintahan Desa Angkatan ke-4

Selasa, 3 September 2024 - 08:35 WIB

Plh. Pj. Bupati Bogor Hadiri Pembukaan Pendidikan Kadet Mahasiswa Baru Unhan RI

Senin, 2 September 2024 - 08:27 WIB

Pengurus Dekranasda Kabupaten Bogor Periode 2023-2024 Dikukuhkan

Jumat, 30 Agustus 2024 - 09:06 WIB

KPU Kabupaten Bogor Terima Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Periode 2024-2029

Berita Terbaru

BOGOR RAYA

Pemuda di Bogor Ditemukan Tewas Tergantung di Pohon Cengkeh

Selasa, 10 Sep 2024 - 12:43 WIB